50 Nelayan Bangka Terima Sertifikat dan Buku Pelaut

Sungailiat - Wakil Bupati Bangka, Syahbudin SIP berkesempatan memberikan sertifikat dan buku pelaut kepada lima puluh orang nelayan yang ada di Kabupaten Bangka, Kamis (20/2/2020). Penyerahan tersebut dilakukan di Balai Pertemuan Pelahuhan Perikanan Nusantara (PPN) Sungailiat.

Seluruh nelayan yang memperoleh buku pelaut tersebut sebelumnya telah mengikuti berbagai macam pelatihan yang dilaksanakan PPN Sungailiat beberapa waktu silam. Pelatihan tersebut berkaitan dengan pengendalian kapal hingga penggunaan alat-alat keselamatan.

Wakil Bupati Bangka juga menyampaikan rasa terimakasih kepada PPN yang telah melaksanakan pelatihan dan pembekalan bagi nelayan. Menurutnya buku pelaut sangatlah penting bagi seorang nelayan yang sedang melakukan pelayaran.

"Buku pelaut itu ibaratkan SIM bagi seorang nelayan, sehingga saat bekerja nelayan wajib membawanya. Kami juga berharap sertifikat tersebut dapat digunakan dengan sebaik-baiknya," ungkap Syahbudin.

Ditambahkannya juga, seorang nelayan yang bertugas sebagai nahkoda sangatlah penting dalam menjamin keselamatan para awaknya. Sehingga pengetahuan akan keselamatan diperlukan untuk menjamin para awak dan kapal yang ada di sekitarnya.

Kepala PPN Sungailiat yang diwakili Kepala Seksi Kesyahbandaran , Yovan Aspirandi menyampaikan berbagai upaya yang telah dilakukan dalam upaya mengendalikan keselamatan di laut. Salah satunya dengan sertifikat 60mil yang dibagikan ini memberikan pemahaman bagi nelayan.

"Keselamatan dilaut sangat penting untuk kita kendalikan. Selain itu, kita juga berupaya untuk menjamin keselamatan nelayan dengan bekerja sama dengan BPJS apabila terjadi suatu hal yang tidak diinginkan," ungkap Yovan.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
A Mangatas
Fotografer: 
A Mangatas
Editor: 
M.Khadafi