Sungailiat - Bupati Bangka menerima donasi Bantuan penyintas Erupsi Semeru Jawa Timur dari Relawan Aksi Cepat Tanggap (ACT) dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Bangka Belitung. Penyerahan tersebut dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Bangka, Jum’at (14/01/2022). Atas penyerahan tersebut Bupati Bangka, Mulkan SH MH mengucapkan rasa terima kasih kepada para pemuda yang telah memiliki rasa kepedulian sosial yang tinggi. Pemerintah Kabupaten Bangka juga sangat menyambut baik dengan dilaksanakan aksi sosial tersebut. Bupati Bangka juga kedepannya mengharapkan terjalinnya soliditas antara Pemkab Bangka dengan ACT dan MRI. Terutama dalam aksi aksi kemanusiaan dan kepedulian sosial. “Kepedulian ini membuka kita semuanya untuk selalu memberikan satu bentuk perhatian kepada saudara-saudara atas nama kemanusiaan. Terlebih lagi ACT MRI ini sangat cepat sekali dalam melakukan penggalangan dana kemanusiaan,” ujar Mulkan. Koordinator Wilayah ACT Bangka Belitung, Arinda Unigraha menyampaikan bantuan tersebut nantinya akan diserahkan langsung kepada masyarakat yang terdampak erupsi semeru. Disampaikannya juga pihaknya telah berkoordinasi dengan para relawan setempat dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat yang terdampak. "Alhamdulillah para donatur di Kabupaten Bangka ini cukup responsif dan terkumpul sebanyak Rp.137.500.000. Kita juga telah berpartisipasi dalam pembangunan 5 unit Selter ICS guna memberikan pelayanan bagi masyarakat terdampak," tutup Arinda.
ACT dan Pemkab Bangka Serahkan Donasi Erupsi Semeru
Dikirim: 14 Jan 2022, 03:01
Sumber:
Dinkominfotik
Penulis:
Yopi
Fotografer:
Ali mangatas
Editor:
Rahmat Martadinata
Berita Berdasarkan Kategori
- Tersedia Setiap Saat (527)
- Berita (527)
- Berita Daerah (476)
- #inovasi pelayanan publik penanganan covid 19 (16)
- Inovasi Pelayanan Publik Covid-19 (16)
- inovasi pelayanan publik penanganan covid 19 (13)
- Berita Dearah (2)
- Berita Berita (1)
- Berita (1)
- Berira Daerah (1)
- Beriat Daerah (1)