Sungailiat, bangka.go.id - Pengembangan Kompetensi (Bangkom) ASN di Pemkab Bangka harus sesuai dengan kebutuhan perangkat Daerah. Berdasarkan hal tersebut, Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Kepegawaian dibantu operator di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang piawai diharapkan dapat melakukan pendataan pegawai sesuai dengan anjab dan tupoksi ASN.
Hal tersebut dikatakan Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan dan Pembinaan SDM, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDMD) Kabupaten Bangka, Gulyano Penalva, Jum'at (11/10/19) di OR Bangka Setara.
"Melalui pengembangan kompetensi ini kita ingin memberi pemahaman peserta yang dalam hal ini Kasubbag Kepagawai dan operator untuk melakukan pendataan kepada ASN sesuai anjab dan tupoksinya masing-masing," katanya saat diwawancarai bangka.go.id.
Output dari kegiatan tersebut diharapkannya mampu melahirkan ASN di Kabupaten Bangka yang memiliki karya cipta serta inovasi terbaru menuju Bangka Setara.
"Himbauan kami dari BKPSDMD agar ASN kita di Bangka sesuai dengan tupoksi, memiliki karya cipta dan inovasi terbaru menuju Bangka Setara," harapnya.
Untuk itu dirinya berharap inovasi yang dilahirkan dapat mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dan bersaing menuju Indonesia maju kedepannya.