Bupati Buka Muskab VIII KADIN Kabupaten Bangka 2021

Sungailiat - Bupati Bangka, Mulkan, S.H.,M.H., membuka Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke VIII Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Bangka, Sabtu (18/12/21) di Ballroom Manunggal Sungailiat.

Pada kesempatan tersebut dirinya mengapresiasi kinerja anak muda potensial Kabupaten Bangka. Menurutnya, generasi milenial saat ini berani tampil menjadi garda terdepan menjadi agen pembangunan.

"Kita apresiasi kepada anak milenial kita yang sangat potensial dan mampu berkreasi," tuturnya.

Pada kesempatan ini pula dirinya menghimbau para anggota beserta segenap pengurus dapat melakukan Mukab dengan khidmat.

"Kita dapat bermusyawarah dengan baik, jangan gontok-gontokan. Ke depan KADIN harus lebih maju dan memiliki program yang dijalankan," tuturnya.

Untuk itu dirinya berharap kepada pengurus yang terpilih dapat mengemban amanah dengan mengutamakan kepentingan khalayak ramai.

"Bagi yang terpilih embanlah tugas dengan sebaiknya. Bagi teman-teman yang punya niat untuk mencalonkan, silahkan lakukan prosedur dengan cara yang elegan," pungkasnya.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Muhammad Khadafi