Jelang HPN, Bupati Bangka Silaturahmi bersama Awak Media

Sungailiat - Untuk mempererat hubungan antara para awak media bersma Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka, diperlukan silaturahmi dan saling keterbukaan. Melalui kegiatan pertemuan yang diselenggarakan para awak media yang bertugas di Kabupaten Bangka, Bupati Bangka Mulkan SH MH juga turut mengahdiri dan ikut beramah tamah di lokasi Pantai Batu Bedaun, Sabtu (18/1/2020).

Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka persiapan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 tersebut diikuti oleh wartawan beserta pimpinan redaksi dari berbagai macam media lokal maupun nasional. Selain kegiatan ramah tamah, dilaksanakan juga pemberian santunan kepada salah satu yayasan panti asuhan yang ada di Kecamatan Merawang dan Sungailiat.

Bupati Bangka, Mulkan memberikan apresiasi atas apa yang dilaksanakan para wartawan tersebut. Menurutnya, para wartawan di Kabupaten Bangka telah jauh berkembang dan mulai bergerak pada kegiatan dan aksi sosial bersama masyarakat.

"Kami sangat berterimakasih dan merasa bangga akan wartawan yang ada di Pemkab Bangka. Ini menandakan bahwa awak media saat ini tidak hanya fokus mencari berita, melainkan sudah ada di tengah masyarakat dan bersikap peduli sesama," ungkap Mulkan.

Ditambahkannya juga, para awak media juga berperan aktif dalam pembangunan yang ada di Kebupaten Bangka. Melalui fungsi dukungan dan kontrol yang dimiliki para awak media, pembangunan yang ada di Pemkab Bangka lebih maju dan transparan.

Koordinator kegiatan, Hairul mengungkapkan selama ini peran pemerintah juga telah maksimal dalam memberikan pelayanan kepada para awak media. Mulai dari menyediakan sarana dan prasarana berupa pers room dan mobil untuk peliputan apabila jangkauan kegiatan di luar Kota Sungailiat.

"Kegiatan ini juga terselenggara berkat inisiasi dan dukungan dari Bapak Bupati. Harapan kami, kerja sama dan hubungan baik antara awak media dengan Pemkab Bangka ini dapat terus terjalin untuk memajukan Kabupaten Bangka," ungkap wartawan media online klik babel tersebut.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
A Mangatas
Fotografer: 
A Mangatas
Editor: 
M.Khadafi