Sungailiat – Untuk menekan lajunya angka inflasi, Pemerintah Kabupaten Bangka bersama Perum Bulog Bangka Belitung menggelar Pasar Murah Bersubsidi, di Taman Kota Sungailiat, Sabtu (23/12/2023).
Kegiatan ini juga untuk memulihkan perekonomian masyarakat. Dengan adanya pasar murah, perekonomian masyarakat bisa terus menggeliat.
"Operasi pasar murah menjadi langkah pemerintah daerah dalam memulihkan perekonomian serta mengendalikan inflasi daerah,"kata Asep Setiawan selaku Kepala Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bangka
Sebagaimana diketahui, pasar murah yang terbuka untuk umum itu, telah menjual paket sembako yang terdiri dari beras premium 5 kilogram, minyak goreng 4 liter dan terigu 1 kilogram yang hanya dijual seharga Rp 92 ribu per paket.
Pihak Pemkab Bangka telah menyediakan kurang lebih sebanyak 1.200 paket sembako yang di jual kepada masyarakat.
Pada saat operasi pasar berlangsung tidak sedikit warga yang menghampiri. Bahkan warga berduyun-duyun serta rela mengantre untuk mendapatkan paket sembako murah itu.