Sungailiat - Pemerintah Kabupaten Bangka menargetkan pada tahun 2023 harus bebas kasus stunting di seluruh wilayah Kabupaten Bangka. Hal ini ditegaskan Bupati Bangka, Mulkan SH MH ketika membuka Acara Pertemuan Diseminasi Publikasi Pengukuran dan Publikasi Data Stunting Tingkat Kabupaten Bangka, di Hotel Novila Boutiqiue Resort Sungailiat ,Senin (13/12/2021).
Pada Kesempatan tersebut, Mulkan mengajak berbagai pihak untuk menuntaskan angka stunting di Kabupaten Bangka, sehingga pada tahun 2023 nanti Kabupaten Bangka sudah yang bebas Stunting.
“Mari kita bersama-sama, terutama untuk menuntaskan angka Stunting kita yang ada di Kabupaten Bangka ini menjadi cukup baik, target kita nanti pada Tahun 2023 kita harus Zero Stunting. Itu target kita,” kata Mulkan.
Pengukuran Angka Stunting ini munurut Mulkan harus dilakukan terus menerus dan jangan sampai ada peningkatan terhadap angka Stunting di daerah ini. Semenjak Tahun 2017 Kabupaten Bangka masih menjadi peringkat Tertinggi untuk angka Stunting, yakni berada dikisaran 32,27 Persen. Kemudian, untuk tahun 2018 turun menjadi 8,9 Persen.
“upaya menekan angka itu terus menerus kita Lakukan, sehingga di akhir Tahun 2021 menjadi 1,98 Persen dan Saat ini angka Stunting kita telah mencapai 1,68 Persen,” jelasnya.
Sementara itu Ketua Pelaksana Desi Yanti Mengatakan Diseminasi Hasil Pengukuran dan Publikasi Data Stunting Tingkat Kabupaten BangkaTahun 2021, bertujuan Untuk Menginformasikan Data Pengukuran Balita Stunting hasil Penimbangan Bulan Agustus Sebagai Dasar Penyususnan Perencanan oleh pengambilan Keputusan untuk Intervensi Stunting di Maing-masing OPD terkait.
Sebanyak 150 Orang Peserta yang berasal dari OPD terkait Pengunaan Stunting Lintas Program,Lintas Sekator,Camat Sekabupaten Bangka,Kepala Desa Lokus Stunting,Kepala Puskesmas,Petugas Gizi Puskesmas,Bidang Desa Lokus Stunting,PKK Desa dan 4 Narasumber yakni Bupati dan Wakil Bupati Bangka,Kepala Bapeda dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka,Acara tersebut berlangsung Selama 1 Hari di Hotel Novila Boutiqiue Resort Sungailiat.