Pemkab Terima Tujuh Alat Permainan Edukasi CSR Bank Sumsel Babel

Sungailiat - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka menerima bantuan berupa tujuh (7) Alat Permainan Edukasi (APE) melalui program CSR Bank Sumsel Babel Cabang Sungailiat. Prosesi serah terima dilangsungkan di Hutan Kota Sungailiat pada Senin sore (31/07/23) dan diterima oleh Bupati Bangka.

Pada kesempatan ini, Bupati Bangka, Mulkan SH MH, menuturkan bahwa pihaknya mengucapkan terimakasih kepada pihak Bank Sumsel Babel yang dinilai telah peduli terhadap kemajuan pembangunan di Bumi Sepintu Sedulang.

"Ruang bermain anak ini harus dijaga. Kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Santoso tolong sampaikan juga kepada Pimpinan," katanya.

Lebih lanjut dirinya menegaskan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Bangka untuk melakukan perawatan secara berkala aset-aset yang telah tebangun dan dimiliki secara berkelanjutan.

"Banyak bangunan kita yang sampai hari ini telah terbangun ini adalah milik OPD secara langsung, sehingga ada rasa memiliki untuk merawatnya," tegasnya.

Sementara itu, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Sungailiat Santoso Putra, menuturkan bahwa bantuan CSR ini untuk memfasilitasi warga Sungailiat memberikan akses hiburan bagi anak khususnya. "Bantuan ini sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat," tukasnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan serah terima CSR oleh Bupati Bangka dan Kacab Bank Sumsel Babel Sungailiat. Turut hadir dalam kesempatan ini Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka, segenap Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Bangka dan perhimpunan Forum Anak Kabupaten Bangka.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Muhammad Khadafi