Sungailiat - Rombongan Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka Barat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kabupaten Bangka, Senin (24/08/2020). Kunker tersebut dimaksudkan sebagai kegiatan studi tiru terhadap prestasi yang diraih PKK Kabupaten Bangka di kanca Nasional sebelumnya.
Demikian dikatakan oleh ketua rombongan PKK Bangka Barat, Dra. Kristiana Aggani selaku Wakil Ketua III yang membawa sebanyak 14 anggotanya.
"Dari kunjungan yang kami lakukan ini, nanti kami akan mencontoh dari prestasi yang telah diraih khususnya HATINYA PKK Kabupaten Bangka ini, apalagi kita tahu sudah sampai ke tingkat Nasional," imbuhnya saat diwawancarai bangka.go.id.
Lebih lanjut dirinya mengapresiasi beragam aspek inovasi yang telah dibangun oleh Tim Penggerak PKK Bangka selama ini.
"Luar biasa kekompakannya, tadi di Srimenanti kita juga dapat informasi dari Pak Kaling. Untuk itu kami sangat memberi apresiasi akan hal ini," tukasnya.
Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka, Yusmiati Mulkan beserta segenap anggotanya menyambut baik kedatangan rombongan dalam kunker tersebut.
Diharapkan Kunker PKK Bangka Barat tersebut sebagai sarana pertukaran informasi yang bermanfaat bagi masyarakat pada umumnya di keduabelah pihak.
Pada kesempatan itu pula, rombongan PKK Bangka Barat sempat mengunjungi HATINYA PKK yang ada di Kelurahan Srimenanti Sungailiat. Dilanjutkan dengan peninjauan kebun PKK yang ada di Rumah Dinas Bupati Bangka setelah sebelumnya menggelar ramah tamah.