PPK Pemkab Bangka Ikuti Whorkshop Keuangan Daerah

Sungailiat – Sebagai upaya menambah profesionalisme dan profesionalisme laporan keuangan di lingkungan Pemkab Bangka, Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bangka menggelar Workshop Keuangan Daerah selama 2 hari, di Hotel Novilla Sungailiat, 9-10 November 2021.

Workshop ini memilih tema Peningkatan Profesionalisme dan Kualitas Laporan Keuangan yang Akuntabel, Relevan dan Handal, diikuti oleh Pejabat Penatausahaan Keuangan (PPK) dan Pembantu PPK di seluruh Perangkat Daerah di lingkungan Pemkab Bangka, dan secara resmi dibyuka oleh Bupati Bangka, Mulkan, SH., MH, Selasa (9/11/2021).

Bupati Bangka dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemkab Bangka sangat berkepentingan dengan penatausahaan keuangan daerah ini karena menyangkut pelaporan dan pertanggungjawaban keuangan daerah. Hal ini menurutnya akan mempengaruhi nilai opini pemeriksaan oleh Badan Pemeriksa Keuangan.

“Kami sebagai kepala daerah berpesan kepada seluruh Pejabat Penatauhasaan Keuangan kita, terhadap penataan dan pelaporan keuangan daerah, karena ini akan berpengaruh terhadap WTP kita, apabila kita tidak betul betul mentaati terhadap terutama penataan keuangan di daerah yang ada di Kabupaten Bangka,” jelasnya.

Untuk itu Lebih jauh Bupati berpesan kepada seluruh peserta Workshop agar dapat mengikuti kegiatan ini dengan sebaik baiknya dengan betul betul mendalami dan memahami materi yang akan diberikan, sehingga terbentuk PPK yang handal dan profesional dalam penataan dan pelaporan keuangan daerah.

“Kepada seluruh peserta gar mengikuti workshop ini dengan sebaik baiknya karena ilmu ini sangat mahal bagi kita bahkan tidak ternilai, dan juga ilmu ini merupakan tuntunan, jadi harus mengikuti secara serius, manfaatkan waktu sebaik baiknya, harus dapat mendalami materi khususnya masalah keuangan daerah. Sehingga dapat dipraktekkan dengan baik dalam pekerjaan,” harapnya.

Sementara itu, Panitia Pelaksanan, Kabid Aset DPKAD Kab Bangka, Isnanto mengatakan bahwa Workshop Keuangan Daerah ini merupakan bagian dari sub kegiatan pembinaan akutansi pelaporan dan pertanggung jawaban Pemerintah Kabupaten Bangka.

“Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan efektifitas dan efesiensi sehingga tercipta profesionalisme dalam penghitungan dan pencatatan pendapatan dan pengeluaran sehingga menciptakan output laporan keuangan pemerintah daerah yang akuntabel, relevan dan akurat serta dapat dipertanggung jawabkan sesuai dengan peraturan perundangan yang ada,” jelasnya.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
M. Khadafi
Fotografer: 
Ist