Sinergi Lintas Sektor Diharapkan Percepat Penurunan Stunting

Sungailiat - Pertemuan lintas sektor dan lintas program dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka, Selasa (08/12/2020). Melalui pertemuan ini diharapkan dapat mempercepat penurunan angka stunting di Daerah menuju Bangka zero stunting.

Acara tersebut dibuka oleh Bupati Bangka dan dihadiri oleh segenap Kepala OPD Pemkab Bangka serta para tenaga kesehatan yang ada pada tiap perwakilan Kecamatan dan Desa.

"Diharapkan pertemuan ini dapat meningkatkan sinergi komponen yang terlihat dalam upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Bangka," tutur Mulkan dalam arahannya saat membuka kegiatan tersebut.

Dikatakan Mulkan, sebagai upaya nyata Pemkab Bangka telah menggiatkan 7 aksi korvergensi yang salah satunya melalui sistem manajemen kelembagaan.

"Kita telah melakukan 7 aksi konvergensi, pengelolaan kelembagaan salah satunya, inilah upaya kita terkait penurunan angka stunting di Kabupaten Bangka," katanya.

Tak lupa dalam kesempatan tersebut dirinya berpesan khususnya untuk para ibu hamil agar dapat melakukan pemeriksaan kesehatan kandungan secara berkala. Hal ini menurutnya merupakan kerjasama pihak orangtua dalam membantu Pemerintah mengentaskan angka stunting.

"Kita selalu memberikan makanan tambahan bergizi pada ibu hamil guna menjaga kandungan agar tetap sehat. Kepada semua suami juga kita minta agar memperhatikan kesehatan istri dan juga bayi dalam kandungan," himbaunya.

Untuk itu dirinya berharap seluruh sektor bekerjasama bahu membahu dalam memerangi kasus stunting di Daerah.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Muhammad Khadafi