SUNGAILIAT - Audiensi bersama Bupati Bangka, Mulkan SH MH, digelar Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bangka, Jumat (10/6/2022) pagi, di Warkop Tuntau, lingkungan Pasar Sungailiat. Mulkan, kepada sejumlah awak media menuturkan, audiensinya bersama BPS Bangka, merupakan suatu upaya peningkatan keikutsertaan masyarakat dalam sensus penduduk. Menurutnya, berbagai upaya akan dilakukan BPS untuk berusaha mendekatkan diri dengan masyarakat di daerah. "Kami atas nama pribadi dan pemerintah kabupaten (Pemkab) Bangka, menyambut baik pendataan dari BPS (Bangka). Setiap menjelang pesta demokrasi, pendataan ini, biasanya memang dilakukan," jelasnya. Hal ini juga untuk mengantisipasi terjadinya ketidakpuasan dari para peserta pemilihan umum (Pemilu) nantinya, ketika digelar di daerah ini. Pemerintah, dikatakannya, sudah seharusnya melakukan pendataan yang responsif. "Jangan sampai nantinya setiap tahun, problem kita selalu menyangkut dengan data kependudukan ini. Dan inilah, salah satu upaya kita, untuk memvalidkan data," ungkap bupati. Dia menyebutkan, pihak BPS Bangka juga akan melakukan pendataan dari rumah ke rumah, demi tercapainya target yang harus dilaksanakan pada tahun ini. Pendataan kali ini, merupakan pendataan lanjutan tahun 2022. Untuk itu, dirinya sangat berharap kepada masyarakat kabupaten Bangka, agar dengan sebenar-benarnya ikut serta saat pendataan dilakukan. "Ini juga untuk pemuktahiran, terutama data, untuk nama-nama penduduk kita di kabupaten Bangka ini," katanya. "Ini juga untuk memastikan, terutama tempat tinggal dan juga tanggal lahir. Dan itu juga sering terjadi komplain dalam gelaran pesta demokrasi, biasanya," sambung bupati. Orang nomor satu di kabupaten Bangka ini mengimbau kepada masyarakat di daerah, agar terus dan tetap mendukung segala program yang dilaksanakan oleh pemerintah. Termasuk dalam hal pendataan sensus penduduk ini. "Inilah salah satu dampak positif, mari berpartisipasi aktif, agar kedepannya jangan ada lagi suatu kesalahan-kesalahan, atau kekeliruan atas pendataan, terutama menyangkut keterangan pribadi, yang akan datang," ajaknya. Sementara itu, Kepala BPS Bangka, Dewi mengungkapkan, terdapat beberapa metode pendataan sensus yang akan dilakukan pihaknya, kedepan. Menurutnya, pendataan secara langsung, mendatangi rumah penduduk serta pendataan online, dapat menjadi solusi pemuktahiran data jumlah penduduk kabupaten Bangka. Di tahun ini sendiri, BPS Bangka melakukan survey ke beberapa penduduk untuk indikator demografi. Sensus penduduk 2020 lanjutan kali ini, berisi survey terhadap 6100 rumah tangga yang akan didata. "Itu termasuk bapak bupati Mulkan SH MH. Kami beruntung juga bisa mendata beliau. Dan sudah dilakukan pendataan," sebut Dewi. "Kalau pemuktahirannya, mulai 15 Mei sampai 31 Mei. Dan mulai 1 Juni sampai 30 Juni, pendataan secara lengkapnya," tutupnya.
Usai Audiensi Bersama BPS Bangka, Mulkan Ajak Masyarakat Dukung Sensus
Dikirim: 10 Jun 2022, 04:06
Sumber:
Dinkominfotik
Penulis:
Rama
Fotografer:
Dolly
Editor:
Rahmat Martadinata
Berita Berdasarkan Kategori
- Tersedia Setiap Saat (520)
- Berita (520)
- Berita Daerah (471)
- #inovasi pelayanan publik penanganan covid 19 (16)
- Inovasi Pelayanan Publik Covid-19 (16)
- inovasi pelayanan publik penanganan covid 19 (13)
- Berita Dearah (2)
- Berita Berita (1)
- Berita (1)