Merawang - Wakil Bupati Bangka, Syahbudin SIP, didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Bangka melakukan pemantauan kegiatan vaksinasi di Kecamatan Merawang, Selasa (03/08/2021).
Demikian disampaikan oleh Wabup Bangka saat diwawancarai disela-sela kunjungan kerjanya.
"Kita ingin melihat secara langsung kegiatan vaksinasi hari ini di beberapa titik. Kita menghimbau kepada masyarakat bahwa vaksin ini perlu untuk dilakukan," ujarnya.
Disampaikan Wabup juga bahwa masyarakat harus melaksanakan vaksin guna memberi proteksi tambahan pada tubuh dari serangan Covid_19.
"Upaya ini untuk membuat kekebalan tubuh kita dari serangan virus tentunya, masyarakat harus diberi pemahaman juga," katanya
Lebih lanjut, terkait pemberlakuan PPKM di Kabupaten Bangka dirinya menghimbau agar masyarakat tetap mengikuti kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah untuk menekan angka terkonfirmasi positif saat ini.
"PPKM ini adalah syarat yang harus kita laksanakan untuk menekan angka terkonfirmasi positif," pungkas Syahbudin.
Sementara itu, Camat Merawang Jaleari menyampaikan bahwa begitu besarnya antusiasme masyarakat Kecamatan Merawang untuk melaksanakan vaksinasi.
"Alhamdulillah untuk masyarakat di Kecamatan masyarakat sangat antusias untuk melaksanakan vaksin," katanya saat diwawancarai pada kesempatan yang sama.
Dirinya menyebutkan bahwa sinergitas seluruh pihak dalam Satgas Penanganan Covid_19 terus meningkat sehingga mempermudah pemberian pelayanan kepada masyarakat.
"Untuk di lingkup Kecamatan Merawang kami tetap bersinergi dengan Puskesmas Baturusa dan Satgas Penanganan Covid_19 untuk memberi pemahaman kepada masyarakat tetap melaksanakan prokes," tukasnya.