Wabup Buka Bimtek PUG dan PPRG

Sungailiat - Wakil Bupati Bangka, Syahbudin, S.I.P., M.Tr.IP, membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengarusutamaan Gender (PUG) dan Perencanaan & Penganggaran Responsif Gender (PPRG), Selasa pagi (23/11/21) di ruang Walet 3 Novilla Sungailiat.

Pada kegiatan yang diikuti 90 peserta tersebut, Wabup menuturkan, dibutuhkan strategi pengintegrasian secara sistematis seluruh stakeholder untuk mendukung pengarusutamaan gender.

"Perlu adanya strategi pengintegrasian yang diharapkan agar peserta dapat memahami PUG dan PPRG terutama pada tingkat Kecamatan, Desa/Kelurahan dan dibutuhkan dukungan dan kerjasama para pemangku kepentinga," tuturnyan

Ditambahkan Syahbudin, melalui pertemuan ini diharapkan dapat menguatkan pengarusutamaan gender di Kabupaten Bangka ke depan.

Sementara itu, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Bangka, Nurita, ia mengatakan pihaknya berfokus agar para perempuan di Kabupaten Bangka lebih produktif dalam menghasilkan karya-karya baru yang bernilai inovatif.

"Responsif gender mengenai peran perempuan di Kabupaten Bangka bahwa peran aktif wanita sangat menunjang program pembangunan. Lewat karya-karya perempuan di Kabupaten Bangka bisa di angkat untuk meningkatkan ekonomi di Kabupaten Bangka," imbuhnya.

Untuk itu dirinya berkomitmen melalui DP2KBP3A Kabupaten Bangka pihaknya akan memberi edukasi serta memberi kesempatan terhadap para perempuan untuk mengembangkan bakat serta minat secara optimal serta bernilai ekonomis.

"Kedepan perempuan yang ada di Kabupaten Bangka kami berikan kesempatan kepada mereka untuk berkarya, kita biarkan mereka berkarya kita hargai keterampilan mereka," pungkas Nurita.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dede Sukmana
Editor: 
Muhammad Khadafi