Pemali, bangka.go.id - Festival hadrah dan akustik religi yang digelar tingkat Provinsi Bangka Belitung mengahasilkan Latansana Group sebagai pemenang akustik religi. Terpilihnya Latansana Grup menjadi pemenang oleh para juri setelah sebelumnya melakukan penampilan dan melalui beberapa kriteria penilaian.
"Penilaian oleh dewan juri meliputi skil, harmonisasi, dan perform dari anggota grup. Setelah semuanya dinilai Latansana Grup yang memperoleh nilai tertinggi," ujar Ketua Pelaksana Kegiatan, Agus Salim sembari membacakan keputusan juri nomor 001/PHBI/IX/2019 tentang pengumuman pemenang, Minggu (22/9/2019).
Latansana Grup merupakan kelompok akustik religi yang berasal dari Belinyu Kabupaten Bangka. Grup yang terdiri dari empat personil tersebut memiliki vokalis seorang perempuan bersuara merdu dan dibawah binaan Ustadz Rizal.
Perlombaan hadrah dan akustik religi yang diselenggarakan di Lapangan MTs Negeri 1 Sungailiat Desa Karya Makmur Kecamatan Pemali berlangsung selama 3 hari sejak hari jumat lalu. Para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut berasal dari berbagai daerah di Pulau Bangka.
"Peserta yang ikut kegiatan ini ada dari Pangkal Pinang, Bangka Tengah, Bangka Selatan, hingga Bangka Barat. Semoga di kegiatan selanjutnya bisa diikuti oleh peserta dari Belitung juga," ungkap Kepala Desa Karya Makmur sebagai pelopor kegiatan, Yusni Tamrin.
Jumlah peserta yang ikut berpartisipasi juga lumayan banyak. Total 34 grup ikut serta yang terdiri dari 25 grup peserta hadarah dan 9 grup peserta akustik religi. Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Bangka Belitung, Asraf Suryadi mengungkapkan apresiasi yang besar atas terselenggaraanya event tingkat provinsi dengan lancar.
"Event dalam bentuk pelestarian budaya dapat kita pelihara dengan rutin melaksanakan perlombaan dan pertunjukan. Provinsi Bangka Belitung juga akan selalu mendung baik moril maupun materil," ungkap Asraf.
Ditambahkanya juga kedepannya Bangka akan menyambut kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Nasional pada 23 hingga 27 Oktober di Kemuja. Jadi akan menjadi tantangan bagi Kabupaten Bangka untuk menyukseskan kegiatan tersebut.
Bupati Bangka, Mulkan juga mengapresiasi telah terselenggraya kegiatan yang berlangsung di wilayah Kabupaten Bangka. Selain itu menurutnya Pemkab Bangka akan selalu mendukung kegiatan positif yang dilaksanakan di Kabupaten Bangka.
"Kami selalu mendukung kegiatan positif terutama bagi para remaja. Karena dengan semakin banyak nya kegiatan positif untuk para remaja, maka dapat terhindar dari narkoba," pungkas Mulkan.
Daftar pemenang lomba hadarah dan akustik religi :
Lomba Hadarah :
1. Asyafaah Panglalan Baru Bangka Tengah
2. Iqomatul Khoiroh Pelangas Bangka Barat
3. Nursyaadah Pangkalan Baru Bangka Tengah
4. Helwah Alharomain Balun Ijuk Bangka
5. JFS Almuhidin pulau Besar Bangka Selatan
Lomba Akustik Religi :
1. Latansana Group Belinyu Bangka
2. Bala Kosa Muda Sempan Pemali
3. SB the Gang Setia Budi Sungailiat
4. Mamesa Band Pangkal Pinang
5. Smansa Live Voice SMAN 1 Pemali