Wabup Salurkan Bantuan Serbu Untuk Salman

Riau Silip - Wakil Bupati (Wabup) Bangka, Syahbudin, S.I.P., menyalurkan bantuan melalui program Serbu ASN Pemkab Bangka kepada Salman Alparisi (11), Rabu (19/08/2020) di Dusun Silip.

Salman diketahui sebelumnya mengalami kelumpuhan sehingga mengganggu kinerja pada sistem syarafnya.

Dalam hal ini, Wabup pun meminta bantuan kepada Kadus setempat untuk membantu mengurus administrasi BPJS pasien dan Pemkab bangka akan membantu pasien agar mendapat operasi dengan harapan membawa perubahan lebih baik.

"Semoga adik kita ini lekas sembuh dari penyakit yang diderita. Kita sudah tahu pasiennya, itu harus kita bantu untuk di operasi," katanya saat diwawancarai bangka.go.id.

Untuk itu dirinya berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi Salman Alfarizi dan mempermudah mobilitas hariannya di rumah.

"Kita tahu bahwa tempat tinggal pasien cukup jauh dari fasilitas kesehatan, jalan menuju rumah pasien pun kurang bagus, ayahanda pasien kerjanya serabutan. Kita berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat terutama mempermudah kegiatan sehari-hari adik kita ini," pungkas Wabup.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dede Sukmana
Fotografer: 
Dian Firmansyah
Editor: 
Muhammad Khadafi